Minggu, 09 Desember 2012
Sekedar Berbagi Kisah Kecil ^_^
Aku masih belum percaya pada apa yang kulihat didepan cermin… Hmmm… cantik bangeet… ^_^
Sebenarnya aku lebih terlihat cantik jika memakai hijab, tapi entah mengapa aku belum juga mau memakainya, rasanya hidayah itu belum datang, mungkinkah? Yang kutahu hidayah itu dijemput.. ya Allah Rabbku… apakah hatiku sudah sebegini kerasnya?
Aku sulit sekali menyangkal bahwa berjilbab itu memang perintah dari Allah, karena memang di dalam Al-Qur’an sudah diperintahkan bahwa wanita haruslah memaki jilbab. Tapi bagiku ini sangat sulit, sama seperti sulitnya saat mengerjakan soal statistika! Bah… lebih parah lagi… Aku juga ga begitu suka sama kajian keislaman gitu… waduh.. parah banget kan?
Hmmmm… Tapi…… tunggu ……. Itu kan dulu??? Sekarang? Jilbabku kuulurkan sampai kedada, pakaian kulonggarkan agar tak terlihat lekuk tubuhku… Betapa bahagianya aku saat ini, sungguh tak ada yang menyangka bahwa aku bisa sebegini berubah drastisnya, jangankan orang lain, Aku sendiri pun tak menyangka bisa seperti ini.. SubhanAllah.. ini adalah hidayah paling berharga yang pernah Allah berikan, aku sangat menyesal! Kenapa tidak dari dulu aku berubah? Tapi kemudian aku bersyukur, bahwa semua apapun yang terjadi kepadaku di dunia ini pasti ada hikmahnya..
Aku pun sekarang takut sekali ketika Allah memanggilku dalam keadaan tidak memakai jilbab yang sempurna…. ^_^
Yaa Rabb.. semoga hamba diberikan selalu keistiqomahan dalam berjilbab ini, aku ingin seperti wanita-wanita disamping Rasulullah Muhammad yang ketika beliau perintahkan memakai jilbab, lalu mereka segerakan dan tak menunggu-nunggu lagi… Untuk ukhtiku yang belum berjilbab, segera jemputlah hidayah itu.. Sungguh ukhti, kita tak pernah tahu kapan ajal menjemput, andai kan ajal menjemput disaat kita tak sempurna mengenakan jilbab, bagaimana pertanggungjawaban kita di akhirat nanti? Renungkanlah...... ^_^"
Langganan:
Komentar (Atom)

